Script Anti Boom Click untuk Blogger
Invalid klik atau click fraud mungkin menjadi momok yang menakutkan untuk publisher adsense bahkan bukan publisher adsense saja. Kenapa? Karena memang bisa mengganggu kedaulatan akun adsense kita. Jika kita sering diserang klik fraud maka akan membahayakan akun adsense kita. Akun adsense kita bisa dibanned/suspend bahkan kalau anda sendiri pun tidak melakukan klik pada iklan sendiri.
Google memiliki sistem sendiri untuk mendeteksi invalid klik atau click fraud. Hal ini memang tidak disukai adsense bahkan kalau kita tidak melakukan kecurangan tersebut. Namun google pasti tidak mau dicurangi dan dirugikan karena kecurangan bisa dilakukan dengan berbagai cara,bisa dengan membeli jasa klik iklan,menyuruh klik,mengganti ip,dll google masih bisa mendeteksi kecurangan tersebut.
Google sendiri tidak memberikan script untuk menghindari click fraud. Lalu bagaimana jika terjadi click fraud? Kita diharuskan lapor kepada google sendiri supaya tidak diindikasi kita menyuruh/melakukan click fraud tersebut. Untuk pengguna wordpress ada cara agar ketika terjadi klik yang berlebih maka akan diberi laporan sehingga kita bisa lapor kepada google adsense. Bagaimana untuk blogger?
Script Anti Boom Click untuk Blogger
Javascript anti click fraud ini nanti akan bekerja jika ada invalid klik. Seperti apa cara kerjanya? Jika ada pengunjung dengan ip address yang sama dan melakukan klik berlebih dalam satu hari maka jika pengunjung membuka blog kita lagi maka iklan akan menghilang. Iklan menghilang bukan karena akun adsense kita dibanned tetapi iklan hilang karena pengunjung melakukan klik yang berlebih dihari yang sama.
Untuk hari berikutnya iklan akan tayang lagi dan akan hilang jika terjadi invalid click lagi. Nah gimana tertarik untuk memasang script ini di blog anda? Cukup mudah anda hanya perlu meletakkan kode scriptnya diatas kode </body> di template blog anda.
<script src='https://rawcdn.githack.com/Indzign/InSEO/8518cbe0/antiboomclick.js'/>
Posting Komentar